Jumat, 22 Mei 2009

Saringan Input Kumparan

Adapun penyearah gelombang penuh dengan saringan input kumparan,konsepnya adalah,kumparan berfungsi untuk meredam arus bolak-balik riak dan melakukan arus searah rata kepada tahanan beban (RL) pada rangkaian saringan tersebut.Karena itu,kumparan tersebut biasa juga disebut kumparan peredam.
Dengan memasang harga L yang besar,maka reaktansi induktifnya akan besar pula,sehingga bagian arus bolak-balik murninya akan dibendung.Jadi riak dari tegangan output pada dioda yang terpasang dalam rangkaian penyaring akan banyak dibendung atau dikurangi.
Oleh karena itu tegangan jatuh pada kumparan juga besar,sehingga tegangan output pada tahanan beban (RL) tidak pernah sama dengan tegangan maksimum dari tegangan input.Jadi saringan input kumparan ini tidak akan pernah dapat menghasilkan tegangan output sebesar tegangan output pada saringan input kondensator.

0 komentar:

Posting Komentar

Gudang IkkuChan © 2008. Design by :Yanku Templates Sponsored by: Tutorial87 Commentcute